Ayat bacaan : Amsal 15:1- 4.
Ayat kunci : Matius 5:5:” Berbahagialah orang yang lemah lembut karena mereka akan memiliki bumi “.
Lemah lembut bukan berarti lemah atau plin plan. Lemah lembut berasal dari kata Yunani yaitu Praus yang berarti kelembutan, kerendahan hati, perhatian, tidak kasar. Ada beberapa ciri utama dari orang yang lemah lembut. Yang pertama adalah memiliki pribadi yang rela untuk menderita. Contohnya adalah Tuhan Yesus. Yesus rela menderita dan disalibkan karena kasihNya yang besar bagi umat manusia. Ciri yang kedua adalah terbuka terhadap teguran Tuhan. Contohnya adalah Daud. Pada waktu nabi Natan menegur Daud atas dosa yang dilakukannya, Daud langsung bertobat dan menyesali perbuatannya. Orang yang lemah lembut menerima kebenaran sebagai kebenaran, tidak berdalih dan tidak menyalahkan orang lain. Ciri terakhir adalah mudah dibentuk. Orang yang lemah lembut rela menerima pembentukan Tuhan melalui setiap peristiwa dan kejadian yang dialami agar rancangan dan rencana Tuhan terjadi atas hidupnya. Karena ciri-ciri luar biasa yang dimiliki oleh seseorang yang lembah lembut, tidak heran kalau Firman Tuhan mengatakan bahwa orang yang lemah lembut akan memiliki bumi. Ini berarti bahwa orang yang lembah lembut akan menerima berkat yang besar selama hidupnya di bumi ini.
Kelemah lembutan menghancurkan hati yang keras.
Melakukan Firman :
Kiranya tutur kata saya akan selalu lemah lembut sehingga dapat menjadi berkat bagi yang mendengarnya.
Deklarasi Firman :
Amsal 15:1:” Jawaban yang lembah lembut meredakan kegeraman, tetapi perkataan yang pedas membangkitkan marah”.
Doa Hari Ini :
Saya berdoa agar setiap keluarga Kristen bertumbuh dalam kelemah lembutan sehingga akan tercipta hubungan yang harmonis dan saling mengasihi.
BACAAN ALKITAB: FILEMON