BERKAT MENGALIR

Ayat bacaan : 2 Samuel 6:1-5.

Ayat kunci : Mazmur 22:4:” Padahal Engkaulah yang kudus, yang bersemayam di atas puji-pujian orang Israel “.

Raja Daud tidak malu untuk menari-nari bagi Tuhan dengan sekuat tenaga didepan rakyatnya. Perbuatannya ini dianggap hina dan memalukan oleh istrinya, tetapi Tuhan disenangkan atas apa yang Daud lakukan. Jika hati Tuhan senang, maka berkat akan mengalir. Terbukit dalam kehidupan Daud bahwa Tuhan memberikan kemenangan dalam setiap peperangan yang dipimpinnya dan berkat jasmani mengalir dengan deras bagi hidupnya dan bagi bangsa yang dipimpinnya yaitu bangsa Israel. Pada waktu seseorang memuji Tuhan dengan tulus ( bukan hanya dibibir ), orang itu dengan sadar mengakui kebesaran, keagungan dan kedaulatan Tuhan. Memuji Tuhan jangan dilakukan berdasarkan apa yang kita rasakan dan alami. Jika hati senang dan segala sesuatu lancar, baru memuji Tuhan. Jika hati susah dan sedang ada dalam masalah, malas untuk memuji Tuhan. Mazmur 22:4 mengatakan bahwa pada waktu kita memuji Tuhan, maka Tuhan bertakhta dalam pujian kita. Artinya, pujian adalah dupa yang harum dihadapan Tuhan sehingga Tuhan berkenan untuk hadir. Jika Tuhan hadir, maka akan ada berkat Tuhan. Pesoalan akan Tuhan selesaikan dan segala kebutuhan akan Tuhan penuhi.

Jangan kejar berkat dengan bersusah payah, tetapi kejarlah Tuhan sang pemberi berkat.

Melakukan Firman :
Saya mau banyak masuk dalam Hadirat Tuhan karena disitu ada kedamaian, kuasa, berkat dan jawaban doa.

Deklarasi Firman :
Yesaya 17:7:” Diberkatilah orang yang mengandalkan Tuhan, yang menaruh harapannya pada Tuhan “.

Doa Hari Ini :
Saya berdoa agar terjadi kebangkitan puji-pujian di gereja yang ada diseluruh Amerika.

BACAAN ALKITAB: 2 SAMUEL 1-3