BERDOA BAGI KESATUAN GEREJA

Ayat bacaan : Yohanes 17 : 20-26

Ayat kunci : Yohanes 17 : 22 : Dan Aku telah memberikan kepada mereka kemuliaan, yang Engkau berikan kepada-Ku, supaya mereka menjadi satu, sama seperti Kita adalah satu.

Bagaimana caranya agar tubuh Kristus di Amerika dapat bersatu ? Jawabannya terdapat di dalam ayat 22 bahwa kemuliaan Tuhan yang turun atas gerejaNya yang akan membuat gerejaNya dapat bersatu. Dengan kekuatan sendiri tubuh Kristus sulit untuk dapat bersatu.
Apakah kemuliaan Tuhan itu, yang membuat gereja-gereja bersatu ? Ayat 23 dan 26 menyatakan bahwa kemuliaan Tuhan dalam bentuk kasih Tuhanlah yang mampu mempersatukan gerejaNya. Hanya kasih Tuhan yang dapat menyatukan semua gereja Tuhan dan hari-hari ini Tuhan sedang mencurahkan kasih dan kemulianNya dengan limpah agar tubuh Kristus dapat bersatu. Pada waktu gereja bersatu maka menara doa kota dapat didirikan, gereja-gereja akan berdoa di dalam kesatuan siang dan malam, mereka akan masuk di dalam doa-doa peperangan atas penguasa bangsa ini dan mereka akan menang. Revival akan mulai terjadi di Amerika dan Amerika akan percaya kepada Yesus. Hari ini kita akan berdoa memohon Tuhan mencurahkan kemuliaan dan kasihNya agar terjadi kebangkitan tubuh Kristus di Amerika.

Biarlah tubuh Kristus bersatu sehingga sang kepala yaitu Kristus sendiri akan bersatu dengan tubuhNya dan Amerika akan melihat dan percaya.

Melakukan Firman :
Saya akan berdoa untuk persatuan tubuh Kristus di bangsa ini, agar revival mulai terjadi terlebih dahulu di gereja-gereja, sebelum nantinya terjadi di bangsa ini.

Deklarasi Firman :
Yohanes 17 : 23 : Aku di dalam mereka dan Engkau di dalam Aku supaya mereka sempurna menjadi satu, agar dunia tahu, bahwa Engkau yang telah mengutus Aku dan bahwa Engkau mengasihi mereka, sama seperti Engkau mengasihi Aku.

Doa Hari ini :
Saya akan berdoa bersama keluarga dan membaca serta merenungkan firman Tuhan bersama-sama serta berdoa bagi pemilu Amerika minggu depan.

BACAAN ALKITAB: 2 TAWARIKH 35-36