AJAR PERINTAH TUHAN

Ayat bacaan : Matius 28 : 18-20, Matius 22 : 37-39.

Ayat kunci : Matius 28 : 20a : Dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu… 

Pesan yang ke 4 yang Tuhan berikan kepada murid-muridNya sebelum Ia naik ke surga adalah untuk mengajarkan jiwa-jiwa baru melakukan perintah Tuhan. Ada banyak perintah Tuhan yang tertulis di dalam alkitab namun ada satu perintah yang paling utama yang tertulis di dalam Matius 22. Apakah itu ? Kasihi Tuhan dengan segenap hati kita dan kasihi sesama seperti diri kita sendiri. Kita perlu mengajar anak-anak Tuhan yang baru bertobat untuk lebih mengasihi Tuhan, dengan cara memiliki kehidupan saat teduh yang rutin sehingga meningkatkan keintiman kita dengan Tuhan, kasih Tuhanpun akan dicurahkan di dalam hati kita. Kemudian belajar firmanNya lebih lagi sehingga dapat mengerti kehendak Tuhan dan melakukannya. Setelah kasih Tuhan melimpah dalam hati kita barulah kita dapat melakukan perintah berikutnya yaitu untuk mengasihi sesama kita. Apakah kasih terhadap sesama itu ? Semua yang tertulis di dalam 1 Korintus 13, yaitu sabar, murah hati, tidak iri hati, tidak sombong, dll. Apabila kasih Tuhan melimpah dalam hati kita maka kita dapat melakukan semuanya itu dengan hati yang ringan.

Ajarilah kami kasihMu yang tiada batasnya ya Tuhan dan ajarilah kami untuk saling mengasihi juga.

Melakukan Firman :
Saya akan berdoa agar Roh Kudus membuka kesempatan-kesempatan bagi saya untuk mulai bersaksi bagi VIP List saya dan mengucapkan kata-kata berkat bagi setiap orang yang saya jumpai hari ini.

Deklarasi Firman :
Matius 22 : 37,39 : “Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu…Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri”.

Doa Hari Ini :
Saya akan berdoa dan menaikan pujian penyembahan di mazbah keluarga kami karena saya percaya melalui itu maka belenggu-belenggu yang mengikat VIP List keluarga kami akan dilepaskan.

BACAAN ALKITAB: 2 RAJA-RAJA: 22-25