YESUS TELAH MENANGGUNG PENYAKIT KITA

Ayat bacaan: Yesaya 53 : 1 – 12

Ayat kunci: Yesaya 53 : 5b : dan oleh bilur-bilurNya kita menjadi sembuh.

Seluruh pasal di dalam Yesaya 53 menceritakan mengenai penderitaan Yesus dan pengorbananNya di kayu salib secara terperinci. Bagaimana Ia dihina orang, penuh dengan kesakitan, dipukul, ditikam, disalib ditengah-tengah pemberontak, dihukum mati, ditinggal oleh Bapa di sorga, dan menanggung semua dosa dan kutuk seisi dunia ini. Di kayu salib, Yesus telah menanggung semua sakit penyakit dan kelemahan tubuh kita. Dan Ia katakan kepada Bapa “Sudah selesai”. Semua kutuk, hukuman, dan sakit penyakit telah selesai ditanggung olehNya di kayu salib. Puji Tuhan akan karya salibNya yang agung sehingga kita yang percaya kepadaNya tidak perlu lagi menanggung semuanya itu. Asal kita percaya dan mulai menerima semua berkat yang telah disediakanNya maka kita akan mengalaminya. Karena itu apabila hari ini kita mengalami sakit penyakit berdoalah memohon kesembuhan dariNya. Kita tidak perlu menanggungnya lagi, dengan kata lain, tidak perlu kuatir dan takut lagi. Serahkanlah semuanya di bawah salibNya. Berdoa dan deklarasikan bahwa oleh bilur-bilur Yesus kita menjadi sembuh.

Jangan memandang kepada besarnya penyakit kita namun pandanglah kepada besarnya karya salib Yesus bagi kita, maka kesembuhan akan kita alami.

Melakukan Firman:
Apabila saya mengalami sakit, hari ini saya akan berdoa mengucap syukur untuk karya salib Tuhan, bahwa Ia telah menanggung semuanya bagi saya, dan saya akan mendeklarasikan firmanNya dari Yesaya 53 : 5 dan Matius 8 : 17

Deklarasi Firman:
Matius 8 : 17 : Hal itu terjadi supaya genaplah firman yang disampaikan oleh nabi Yesaya: “Dialah yang memikul kelemahan kita dan menanggung penyakit kita”.

Doa Hari ini:
Saya akan berdoa dengan keluarga saya dan saling mendoakan apabila ada anggota keluarga yang sedang mengalami sakit penyakit.

BACAAN ALKITAB: WAHYU 15-16