TUHAN PENYEDIAKU

RENUNGAN : Kejadian 22 : 11-14, Matius 6 : 25-32

Tuhan adalah Allah yang mencukupi dan menyediakan kebutuhan kita bahkan bukan hanya mencukupi secara pas-pasan namun sampai berkelimpahan. Ia memberikan kita kelepasan dari kutuk kemiskinan. Karena itu jangan kuatir akan hidup kita, jangan kuatir akan apa yang akan kita makan dan pakai dan segala kebutuhan yang lain. Bapa di surga tahu bahwa kita membutuhkan semuanya itu. Pada waktunya Tuhan akan menyediakan yang terbaik untuk kita dan tidak akan pernah terlambat. Lihat saja mengenai kisah Abraham, persis pada waktu Abraham membutuhkan korban sembelihan untuk menggantikan Ishak anaknya, domba itu sudah disiapkan Tuhan.  Percayalah bahwa Tuhan akan senantiasa memelihara kehidupan kita. Ia tidak akan membiarkan dan meninggalkan kita.

DEKLARASI: 2 Korintus 9:8:…Allah sanggup melimpahkan segala kasih karunia kepada kamu,supaya kamu senantiasa berkecukupan di dalam segala sesuatu dan malah berkelebihan di dalam pelbagai kebajikan

TINDAKAN : Apakah tindakan yang akan saya ambil hari ini setelah merenungkan firman Tuhan ?

DOA : Naikan doa-doa sesuai pimpinan Roh Kudus

BACAAN ALKITAB TAHUNAN: 2 RAJA-RAJA 23-25